Bapak Ibu Guru SMK Manusawa sedang mendengarkan materi workshop. (Foto: Sulaiman |
Wangon, 31 Oktober 2024 – SMK Ma'arif NU 1 Wangon mengadakan workshop "Upskilling dan Re-skilling" untuk meningkatkan kompetensi guru dan tenaga kependidikan pada Kamis, 31 Oktober 2024. Workshop ini menghadirkan Bapak Hendrik Suryono, S.Pd., MT., pakar dari BBPPMVP BMTI, sebagai narasumber utama. Beliau memberikan materi tentang pentingnya pengembangan dan pembaruan keterampilan guru di bidang teknologi dan industri untuk menjawab tuntutan zaman.
Dalam kegiatan ini, peserta mendapat pelatihan
praktik langsung yang meliputi penggunaan perangkat lunak terkini, manajemen
teknologi pendidikan, dan metode pembelajaran yang sesuai standar industri.
Workshop ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan guru dalam menyampaikan
pendidikan vokasi yang relevan dan mendorong mereka untuk terus mengembangkan
keahlian.
Guru Kejuruan sedang mengikuti workhsop. (Foto: Sulaiman) |
Kepala SMK Ma'arif NU 1 Wangon menyampaikan
harapannya agar pelatihan ini berdampak positif pada kualitas pendidikan di
sekolah. Workshop ini juga menjadi bagian dari program berkelanjutan sekolah
dalam mempersiapkan siswa yang siap bersaing di dunia kerja dengan menggandeng
lembaga pendidikan vokasi, seperti BBPPMVP BMTI.