Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

 

Sosialisasi dan Pendampingan Program Pengembangan Teaching Factory SMK Manusawa

Sulaiman
Kamis, 05 September 2024
Last Updated 2024-09-05T02:59:07Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

Narasumber sedang menyampaikan masukan dan arahan kepada tim Tefa SMK Manusawa. Foto: Sulaiman


Secara umum, Teaching Factory ialah pembelajaran berbasis produksi (barang/jasa) yang dibutuhkan oleh masyarakat, sepenuhnya dikerjakan oleh peserta didik dan dilaksanakan dalam ruang praktik/bengkel/lahan yang telah dikondisikan mendekati situasi dan suasana tempat kerja yang sebenamya; waktu; prosedur; dan cara/ aturan sesuai standar DU/DI (Dunia Usaha/ Dunia Industri). Dengan kata lain, program TeFa ini sekolah menghadirkan suasana dan prosedur kerja yang hampir mirip bahkan serupa dengan dunia kerja.

 

Sosialisasi dan Pendampingan pelaksanaan program Teaching Factory   ini dilaksanakan pada hari Kamis, 5 September 2024. Pada kesempatan ini, perwakilan dari Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dan perwakilan dari Nasmoco beliau bapak Jalu Giri hadir sebagai narasumber. Beliau memaparkan tentang program Teaching Factory secara detil, memberikan contoh serta memberikan motivasi agar SMK Ma’arif NU 1 Wangon (SMK Manusawa) dapat mengembangkan program ini dengan baik dan berkelanjutan.

Tim Tefa SMK Manusawa mendengarkan pemaparan langsung dari narasumber. Foto: Sulaiman


 

Pendampingan dilaksanakan selama 1 hari dan Pada kesempatan ini, narasumber bersama seluruh guru Produktif dan beberapa perwakilan guru adaptif saling berdiskusi tentang persiapan serta langkah selanjutnya mengenai program Teaching Factory ini.

 

Untuk itu, semoga sosialisasi dan pendampingan ini dapat membuat SMK Manusawa melangkah lebih maju dan dapat menjadi sekolah yang akan sukses untuk mengembangkan program Teaching Factory ini.

 

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

RANDOM / BY LABEL (Style 1)

close
close