Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

 

GABSI dan SINAPZA: Inovasi SMK Ma'arif NU 1 Wangon dalam Membangun Generasi Bebas Anemia dan Narkoba

Penulis - Agus Triono
Sabtu, 31 Agustus 2024
Last Updated 2024-08-31T02:50:54Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

Siswi SMK Ma'arif NU 1 Wangon tampak gugup saat menjalani skrining anemia, didampingi oleh petugas dari Puskesmas Wangon 1 untuk memberikan rasa tenang dan dukungan. Foto: Agus Triono

SMKMANUSAWA
– Hari ini, SMK Ma'arif NU 1 Wangon menyelenggarakan Gerakan Aksi Bergizi Serentak (GABSI) bersama Puskesmas Wangon 1. Acara ini mencakup pemeriksaan status anemia untuk remaja putri, serta skrining jiwa dan NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif) bagi siswa pria. 

Siswa putra SMK Ma'arif NU 1 Wangon sedang mendownload aplikasi SINAPZA dengan bimbingan petugas Puskesmas Wangon 1, sebagai bagian dari skrining jiwa dan NAPZA. Foto: Agus Triono

Para siswa pria menjalani skrining jiwa dan NAPZA yang dilakukan oleh tim dari Puskesmas Wangon 1. Dalam skrining ini, siswa diminta untuk mendownload aplikasi SINAPZA, sebuah platform yang digunakan untuk pemantauan kesehatan mental dan pencegahan penyalahgunaan zat berbahaya. Aplikasi ini memberikan informasi dan layanan konsultasi yang dapat diakses dengan mudah oleh siswa kapan saja.

Dwi Indah, petugas dari Puskesmas Wangon 1, sedang memberikan pengarahan kepada siswa putri SMK Ma'arif NU 1 Wangon tentang pentingnya pemeriksaan status anemia dalam rangkaian kegiatan GABSI. Foto: Agus Triono

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh siswa SMK Ma'arif NU 1 Wangon dalam menjaga kesehatan, baik fisik maupun mental. Dukungan dari Puskesmas Wangon 1 menjadikan acara ini sebagai langkah nyata dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan bebas dari pengaruh buruk zat adiktif.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

RANDOM / BY LABEL (Style 1)