Habib Achmad Syafiq bin Anis Al Athas memberikan sambutan sebelum memimpin jalannya SMK Manusawa Bersholawat. Foto: Agus Triono |
Acara dimulai dengan sambutan dari Kepala Sekolah SMK Manusawa yang menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran Habib Achmad Syafiq bin Anis Al Athos serta grup hadroh Asyiq Pashopati. Sambutan ini disusul oleh sambutan dari Kepala SMK Ma’arif NU 1 Wangon, yang turut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara tersebut dan mengharapkan acara semacam ini dapat semakin mempererat tali silaturahmi serta memperkuat keimanan di kalangan siswa dan guru.
Ratusan Siswa dan Guru memadati halaman SMK Manusawa. Foto: Agus Triono |
Habib Achmad Syafiq bin Anis Al Athos kemudian memimpin pembacaan sholawat yang diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh siswa dan guru yang hadir. Dengan suara merdu dan irama yang khas, grup hadroh Asyiq Pashopati mengiringi pembacaan sholawat sehingga menciptakan suasana yang sangat syahdu dan menenangkan hati. Dalam ceramahnya, Habib Achmad Syafiq bin Anis Al Athos menyampaikan pentingnya menjaga tali silaturahmi, memperkuat keimanan, serta meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Acara ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Habib Achmad Syafiq bin Anis Al Athos, memohon keberkahan dan perlindungan bagi seluruh keluarga besar SMK Manusawa. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan semakin mempererat ukhuwah islamiyah di lingkungan SMK Manusawa serta menjadi momen yang membawa berkah dan kebaikan bagi semua yang terlibat. Penutupan MPLS kali ini menjadi kenangan yang indah dan berkesan bagi seluruh siswa baru dan keluarga besar SMK Manusawa.