SMKMANUSAWA. Memperingati lahirnya Nabi Muhammad SAW menjadi ibadah istimewa. di mana sebagian ulama menganjurkan umat islam untuk melakukan banyak ibadah pada waktu tersebut. sebagai rasa syukur atas kelahran Nabi Muhammad SAW, SMK Ma'arif NU 1 Wangon (SMK Manuswa) mengadakan perayaan maulid Nabi pada Jum'at (29/09/23). kegiatan tersebut sebagai wujud kecintaan warga SMK Manusawa kepada pemimpin umat.
siswa dan siswi tampak khusyu mengikuti mahalulkiyam pembacaan kitab maulid albarzanji |
Wakil kepala bagian kesiswaan
Sulaiman menjelaskan kegiatan yang didakan di sekolahnya sebagai peringatan
maulid Nabi. Guru, pegawai dan siswa bersama-sama membaca Maulid Barzanji.
Sebuah kitab karangan Syeikh Ja’far bin Hasan bin Abdul Karim bin Muhammad Al-Barzanji.
“Maulid Barzanji adalah kitab sejarah kehidupan Nabi Muhammad SAW yang berupa
Syair dan prosa yang berisi pujian dan do’a. Kitab tersebut mengandung nilai
sastra yang tinggi, bahasanya sangat kuat serta pilihan diksinya indah dan
serasi,” kata Sulaiman.
Kegiatan pembacaan kisah Maulid Nabi Muhammad di SMK Manusawa diikuti seluruh warga sekolah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di masjid Mannah Romadloni komplek SMK Ma’arif NU 1 Wangon. Seluruh siswa dari semua tingkatan baik kelas X,XI dan XII berkumpul menjadi satu Bersama para pendidik dan tenaga kependidikan SMK Manusawa.
Grup hadroh Afrohul Qolbi SMK Manusawa |
Kegiatan pembacaan maulid
albarzanji tersebut diiringi oleh grup hadroh Afrohul Qolbi SMK Manusawa yang
terlihat cukup kompak dan rapi dalam segi ketukan dan harmoniasasi music serta
disempurnakan dengan perpaduan vocal yang apik antara perwakilan guru dan siswa.