Pemberian paket sembako oleh Drs. Mukhtarom selaku kepala SMK Ma'arif NU 1 Wangon dalam kegiatan bakti sosial dan sosialisasi SMK. Foto : Agus Triono |
Pembagian 94 paket sembako dan sosialisasi ini dilaksanakan di mushola Al-Mukhtar dusun Citomo dan dihadiri puluhan warga sekitar, bapak ibu guru dan anggota OSIS Aditara SMK Ma'arif NU 1 Wangon.
Ada juga cek kesehatan gratis yang melayani para warga yang datang untuk mengambil paket sembako sembari mendengarkan sosialisasi tentang SMK.
Cek kesehatan gratis |
"Kedua kami ingin mengenalkan bahwa di SMK ada 4 jurusan yaitu Akuntansi dan Keuangan Lembaga, Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis, Farmasi Klinis dan Komunitas, dan Teknik Kendaraan Ringan," tambah Mukhtarom.
"Kegiatan bakti sosial ini juga melatih siswa untuk lebih peka dan peduli terhadap lingkungan sekitar," pungkasnya.
Sumber : Agus Triono
Editor : Sulaiman